Blog Tak Di Sukai Pengunjung? Mungkin Ini Penyebabnya.

Blog Tak Di Sukai Pengunjung? Mungkin Ini Penyebabnya.
Blog Tak Di Sukai Pengunjung? Mungkin Ini Penyebabnya.

Blog Tak Di Sukai Pengunjung? Mungkin Ini Penyebabnya. Sobat Blogger…sekalian pengunjung blog merupakan salah satu penyemangat seorang blogger agar terus bisa mengupdate konten dalam blog kesayangannya. Tanpa pengunjung lambat laun semangat untuk berbagi lewat tulisan akan kendur dan hilang.

Ada beberapa alasan mengapa blog kita tidak disukai pengunjung yang mengakibatkan pengunjung tersebut tidak balik lagi menengok blog kita walau pun kita selalu mengupdatenya. Mungkin beberapa alasan di bawah ini penyebabnya:

Blog terlalu banyak iklan yang mengganggu

Blog yang banyak iklan sangat tidak disukai pengunjung, apalagi jika iklan tersebut berupa pop up melayang yang selalu mengikuti kemana pun mouse di geser. Pengunjung yang datang membutuhkan informasi bukan melihat tayangan iklan seperti itu. Pengunjung jadi jera untuk balik lagi.

Link postingan di alihkan

Saya pernah mengunjungi blog yang saya klik link postingannya, eh di alihkan ke situs adf.ly. jelas itu membuat jengkel saya apalagi ketika itu saya hanya mengakses lewat handphone biasa yang tak mendukung situs itu. Saya tahu maksud pemilik blog ingin mengumpulkan receh, tapi kan blog itu belum memberikan manfaat buat pengunjung masa sudah minta upah duluan. Langsung saja saya tutup blog tersebut. Kesimpulannya adalah blog seperti ini juga bisa membuat jera pengunjung.

Terlalu banyak widget tak penting.

Pengunjung yang datang ke blog ada yang memerlukan informasi dengan segera, namun karena kebanyakkan widget menyebabkan loading halaman sangat lambat dan membuat waktu pengunjung terbuang beberapa menit. Hal ini bisa membuat jengkel pengunjung, apalagi jika mengaksesnya lewat jaringan yang sudah lemot duluan. Eh…jadi bête bukan?

Poin-poin di atas itu merupakan beberapa alasan pengunjung tidak menyukai sebuah blog, yang menyebabkan trafik blog tidak berkembang dan naik. Untuk itu…jika blog sobat mempunyai seperti poin-poin di atas maka sebaiknya di ubah untuk mempertahankan pengunjung setia blog.
Kesimpulannya: jika blog ingin di sukai pengunjung maka hilangkan iklan yang menggangu, jangan mengalihkan link postingan, buat loading halaman cepat, dan buang widget yang tidak terlalu penting pada blog.

Demikian informasi penyebab blog tidak disukai pengunjung. Sobat bisa melakukan perbaikan pada blog kesayangannya. Salam blogger…

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Blog Tak Di Sukai Pengunjung? Mungkin Ini Penyebabnya."